Di tengah kemajuan teknologi dan era digital yang terus berkembang dan kemampuan dan pengetahuan seseorang juga terus ikut berkembang. Sertifikasi BNSP menjadi salah satu alat ukur dan standar kompetensi yang dimiliki seseorang. Sertifikat dikeluarkan oleh Badan Nasional Sertifikasi Profesi (BNSP) yang merupakan lembaga pusat yang bertanggung jawab untuk mengembangkan standar kompetensi dan sertifikasi profesi di Indonesia.
Alhamdulillah Greenery Business Coaching bersama LSP Teknologi Digital berhasil menyelenggarakan Uji Komptensi & Sertifikasi BNSP Digital Marketing di kota Palangka Raya. Kegiatan diikuti dari berbagai kalangan, ada yang dari Mahasiswa, dari guru, dan dari UMKM. Kegiatan berlangsung selama dua hari tanggal 08 Agustus 2023 dan tanggal 10 Agustus 2023.
Hari pertama peserta mendapat fasilitas bimbingan teknis (BIMTEK) dari instruktur GBC. Hari kedua peserta melaksankan Uji Kompetensi yang dipimpin langsung oleh Asessor dari kota Jogja Jawa Tengah. Dalam kegiatan uji kompetensi yang berlangsung, para peserta diuji tentang pemahaman mereka terhadap konsep-konsep kunci dalam digital marketing, termasuk Search Engine Optimization (SEO), Search Engine Marketing (SEM), social media marketing, content marketing, dan analisis data.
Bagian praktis uji kompetensi juga memberikan kesempatan kepada para peserta untuk menerapkan pengetahuan mereka dalam menyelesaikan situasi kasus nyata yang sering dihadapi dalam dunia pemasaran digital.
Sertifikat BNSP adalah bukti konkrit bahwa pemiliknya telah memenuhi standar kompetensi yang ditetapkan oleh lembaga yang diakui secara nasional. Ini menjadi bukti bahwa individu tersebut memiliki pengetahuan dan keterampilan yang diperlukan untuk melaksanakan tugas-tugas profesional dengan baik. Sertifikat ini bisa digunakan untuk melamar pekerjaan, Peningkatan Karir dll.
Sangat bermanfaat kan. . . .
Nantikan lagi Sertifikasi BNSP bidang lainnya bersama Greenery Business Coaching di kota Palangka Raya.